Pemanfaatan Limbah Rumah Tangga sebagai Pupuk Organik Cair di Desa Kepanjen

Authors

  • Firdiani Dwi Pratiwi Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur
  • Laily Tazkiyah Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur
  • Shanaz Marella Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur
  • Viandra Rafelia Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur
  • Dwi Wahyuningtyas Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

DOI:

https://doi.org/10.556442/jpmm.v2i02.823

Keywords:

Pupuk Organik Cair (POC), fermentasi anaerob, bioaktivator EM4, limbah rumah tangga

Abstract

Pupuk Organik Cair (POC) merupakan salah satu solusi inovatif untuk meningkatkan kualitas tanah dan produktivitas tanaman secara berkelanjutan. Pembuatan pupuk organik cair dari limbah rumah tangga merupakan salah satu cara untuk mengurangi polusi lingkungan sekaligus meningkatkan kesuburan tanah. Proses ini melibatkan pengolahan limbah rumah tangga melalui fermentasi anaerob dengan bantuan bioaktivator bakteri EM4. Pupuk organik cair yang dihasilkan dapat dijadikan alternatif pupuk anorganik yang berpotensi merusak lingkungan. Pembuatan pupuk organik cair dari limbah rumah tangga tidak hanya mengurangi beban sampah tetapi juga memberikan solusi yang berkelanjutan dan ramah lingkungan untuk kebutuhan pertanian. Program KKN Kolaboratif di Desa Kepanjen, Kecamatan Gumukmas, Kabupaten Jember berfokus pada pemberian pengetahuan dan pelatihan tentang cara membuat pupuk organik cair dari limbah rumah tangga. Metode kegiatan yang dilaksanakan yaitu berupa sosialisasi dan praktik langsung mulai dari proses persiapan hingga proses pembuatan pupuk organik cair.

Downloads

Published

2024-09-11